ORPHEUS (The Organisation for PhD Education in Biomedicine and Health Sciences in the European System) merupakan organisasi yang berdiri pada Tahun 2004 yang bertujuan untuk membantu meningkatkan kualitas pendidikan Doktoral melalui advokasi praktik – praktik baik, mekanisme asesmen kualitas, juga pelatihan.
Program Doktor Ilmu Biomedik – FKUI (PDIB – FKUI) turut mengikuti kegiatan konferensi yang dilaksanakan oleh ORPHEUS pada Tahun 2023 yang dilaksanakan di Leuven, Belgia dari 13 April 2023 sampai dengan 15 April 2023. Dalam kegiatan ini, Program Doktor Ilmu Biomedik – FKUI memperkenalkan diri sekaligus memberikan gambaran terkait program pendidikan doktor (Ph.D.) bidang Ilmu Kesehatan dan Kedokteran Dasar (Biomedik) di Indonesia. Pada kesempatan ini, Prof. Dr.rer.nat. Dra. Asmarinah, MS (Ketua Program Studi PDIB FKUI) memberikan penjelasan terkait Program Doktor Ilmu Biomedik melalui poster dan dr. Rahimi Syaidah, Ph.D. (Sekretaris Program Studi PDIB FKUI) menyampaikan pengalaman PDIB – FKUI dalam kegiatan pembimbingan bersama untuk kegiatan pendidikan dan riset Mahasiswa PDIB FKUI oleh para Ahli domestik dan internasional didalam konferensi.
Keikutsertaan PDIB FKUI dalam kegiatan ini bertujuan untuk benchmarking sekaligus memperoleh berbagai informasi pelaksanaan kegiatan pendidikan program doktor di Luar Negeri terutama di Negara – Negara Eropa.